Dua Kali dalam Sepekan, Maskapai Smart Aviation Layani Penerbangan Muara Teweh – Palangka Raya

oleh

Kalimantan Tengah, Borneo24.com Maskapai Smart Aviation secara resmi melayani penerbangan perintis di Bandara Haji Muhammad Sidik Endang Setiawan, Muara Teweh, Barito Utara, Kalimantan Tengah.

Adapun rute penerbangan yang dilayani yaitu Muara Teweh – Palangka Raya pulang dan pergi.

Kepala Bandara Haji Muhammad Sidik Endang Setiawan menyebutkan bahwa penerbangan perintis tersebut mendapatkan subsidi dari Kementerian Perhubungan.

“Penerbangan yang mendapat subsidi dari Kementrian Perhubungan ini secara resmi telah dibuka pada, Kamis 19 Januari 2023,” katanya seperti dikutip Portal Kalteng Sabtu (28/1/2023).

Dia juga menyampaikan bahwa jadwal penerbangan dilayani dalam dua hari selama sepekan yakni pada hari Selasa dan Kamis dengan dua jenis harga tiket.

Harga tiket Muara Teweh – Palangka Raya Rp447.910 dan harga tiket Palangka Raya – Muara Teweh Rp477.910.

Dikatakan juga penerbangan Smart Aviation ini merupakan maskapai yang menggantikan Susi Air yang melakukan penerbangan regional ke sejumlah daerah di Kalimantan Tengah.

Sebagai informasi Smart Aviation merupakan salah satu maskapai penerbangan swasta yang ada di Indonesia.

Smart Aviation melayani penerbangan dibeberapa rute di Indonesia yang berinduk pada perusahaan PT Smart Cakrawala Aviation.

Perusahaan ini didirikan pada akhir tahun 2016 dan berkantor pusat di Jakarta.

Dikelola oleh tim yang ahli dan berpengalaman serta profesional, kami bertekad untuk terus tumbuh dan berkembang untuk dapat memberikan pelayanan yang prima kepada konsumen.

PT Smart Cakrawala Aviation dengan brand “Smart Aviation” berharap dapat memberikan kontribusi bagi industri penerbangan, pemerintah daerah dan masyarakat pada umumnya. (***)

No More Posts Available.

No more pages to load.