Katingan, Borneo24.com -Untuk menjaga stabilitas kamtibmas perairan Das Katingan, Satpolairud Polres rutin melaksanakan patroli perairan di Das Katingan.
Seperti pada Minggu pagi (8/8/21) , Personil Satpolairud Polres melaksanakan patroli dengan sasaran ferry penyeberangan yang ada di Desa Talian Kereng, Kec.Katingan Hilir, Kab.Katingan.
Dalam sambangnya tersebut, personil Satpolairud Polres Katingan menyampaikan pesan keselamatan kepada pengelola ferry penyeberangan maupun kepada pengguna jasa ferry penyeberangan.
Kasat Polairud Polres Katingan, Iptu Bimasa’ zebua ,S.I.K., M.H. melalui Kanit Patrolinya Aipda Kristian menyampaikan imbauan agar pihak pengelola ferry penyeberangan selalu mengutamakan keselamatan penumpang, seperti tidak mengangkut penumpang melebihi kapasitas dan juga agar menyediakan alat-alat keselamatan seperti life jacket dan lifebuoy untuk antisipasi hal-hal yang tidak diinginkan saat beraktivitas di perairan.
Selain menyampaikan pesan keselamatan, Personil Satpolairud Polres Katingan juga mengingatkan kepada masyarakat yang ada di ferry penyeberangan agar selama pandemi Covid -19 ini belum berakhir untuk selalu mematuhi dan menerapkan protokol kesehatan,sebagai upaya untuk mencegah dan memutus rantai penyebarannya khususnya di wilayah hukum Polres Katingan. (***)