Polsek Bulik Mengawal Tim GTPP Covid 19 Pemeriksaan Swab di Desa Bukit Raya

oleh
Polsek Bulik diterjunkan untuk mengawal pelaksanaan tes swab dari Tim Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid 19 di Kabupaten Lamandau terhadap keluarga pasien positif Covid-19, Sabtu (28-11-2020)

Lamandau, Borneo24.com – Personel Polsek Bulik, Polres Lamandau, Polda Kalteng diterjunkan untuk mengawal pelaksanaan tes swab dari Tim Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid 19 di Kabupaten Lamandau terhadap keluarga pasien positif Covid-19, Pemeriksaan dilakukan bertempat di Balai Desa Bukit Raya, Kecamatan Menthobi Raya, Kabupaten Lamandau, Provinsi Kalteng, Sabtu (28/11/2020).

Kapolsek Bulik Ipda Hadi Prayitno yang mewakili Kapolres Lamandau AKBP Arif Budi Purnomo mengatakan, pihaknya beserta personel Polres Lamandau dan Anggota Koramil 1017-01 Bulik juga melakukan penjemputan keluarga pasien Covid 19 yang belum hadir dalam pemeriksaaan Swab, adapun tujuan kegiatan tersebut membantu tim kesehatan dari GTPP Covid 19 Kabupaten Lamandau agar keluarga pasien Covid 19 bersedia melakukan pemeriksaan Swab.

“Adapun keluarga pasien Covid 19 yang telah melakukan pemeriksaan Swab di Balai Desa Bukit Raya, Kecamatan Menthobi raya sebanyak 72 Orang,” ungkap Ipda Hadi.

Dijelaskan Kapolsek, Selanjutnya setelah dilakukan swab hasilnya akan diketahui kemudian, Untuk sementara waktu mereka yang telah menjalani tes swab melaksanakan isolasi mandiri di rumah masing-masing dan tetap mematuhi Protokol Kesehatan.(***)

No More Posts Available.

No more pages to load.